Beranda » Pendidikan » 15 Contoh Kerja Sama Di Lingkungan Masyarakat Atau Gotong Royong

15 Contoh Kerja Sama Di Lingkungan Masyarakat Atau Gotong Royong

contoh kerja sama di lingkungan masyarakat atau gotong royong

jumanto.com – Contoh Kerja Sama Di Lingkungan Masyarakat Atau Gotong Royong. Semangat kerja sama dalam kehidupan di masyarakat terwujud dalam banyak kegiatan baik itu keagamaan, sosial, budaya, ekonomi, kemanusiaan, dan bidang kehidupan lainnya.

Dengan beragam manfaatnya, kerja sama di masyarakat adalah contoh penerapan pancasila yang ke tiga, di mana dengan kerjasama maka akan terwujud persatuan Indonesia.

Kalian pun tentu punya banyak kegiatan kerja sama dalam lingkungan masyarakat, dalam berbagai event seperti lomba 17 Agustus, pengajian, kerja bakti, gotong royong, dan kegiatan bersama lainnya.

Kegiatan seperti ini sudah membudaya di dalam lingkungan masyarakat Indonesia, sudah ada sejak dulu, dan nama kegiatannya pun beragam di berbagai daerah.

Ada yang menamakan gotong royong dengan Ngacau gelamai, Alak tau, Marsialapari, Nugal, Ngayah, Gemohing, Song-osong lombhung, Sambatan, Mappalette Bola, Grebuhan, Liliuran, Nyambungan nyambungan, Alang tulung, Mapalus , dan masih banyak lagi.

Baca juga: 17 contoh kerja sama di rumah.

Contoh Bentuk Kerja Sama Di Masyarakat

Makna kerja sama di lingkungan masyarakat bagi diri sendiri adalah mempererat rasa persaudaraan dan tentu saja sebagai ajang silaturrahim.

Beberapa bentuk kerjasama di lingkungan masyarakat di antaranya:

1. Kerja bakti membersihkan got

gambar kerja bakti membersihkan got dalam lingkungan masyarakat
gambar kerja bakti membersihkan got dalam lingkungan masyarakat

Got atau saluran pembuangan air adalah kebutuhan bersama yang harus dijaga, dirawat, dan dibersihkan secara bersama-sama.

Semua orang harus ikut berpartisipasi di dalamnya.

Saat musim hujan tiba, biasanya banyak got mampet dan itu perlu dibersihkan.

Membersihkan saluran air bersama-sama akan membuat pekerjaan cepat selesai sehingga lingkungan jadi lebih bersih dan sehat.

2. Kerja sama membangun masjid

Di kampung-kampung seperti tempat saya, jika akan membangun masjid, merehabnya, atau membangun bagian tertentu dari masjid, sering dilakukan dengan cara kerja sama.

Hal ini karena masjid adalah milik bersama sehingga harus dirawat bersama-sama.

Atau di lingkungan dengan agama nashrani, bisa dengan kerja sama membersihkan gereja, bagi agama Hindu dengan membersihkan pura, dan agama budha dengan membersihkan wihara.

3. Gotong royong membangun rumah

kerja bakti membangun rumah di masyarakat
kerja bakti membangun rumah di masyarakat (sumber foto: flickr Edi Susanto)

Bagi orang Jawa dulu, kita sering mendengar cerita bahwa dulu untuk membangun rumah itu tidak perlu sewa tukang, tapi dilakukan dengan gotong royong.

Hal ini juga saya saksikan saat dulu orang tua bikin rumah di Jawa.

Di tempat saya, Desa Sukabanjar, Pesawaran, Lampung, juga masih ada adat gotong royong, biasanya saat memasang genteng, itu dilakukan bersama-sama anggota masyarakat.

Atau saat membuat pos ronda.

4. Musyawarah RT atau RW

Bagaimanakah kerja sama di masyarakat dalam mengatasi suatu permasalahan?

Caranya adalah dengan musyawarah, berkumpul bersama lalu mencari solusinya secara bersama.

Bisa dilakukan saat acara tahlilan malam Jumat, perkumpulan di hari tertentu, atau dengan undangan resmi kepada anggota masyarakat.

5. Merawat orang meninggal

Contoh bentuk kerjasama yang paling mudah dijumpai selain kerja bakti adalah bekerja bersama saat ada tetangga yang meninggal.

Ada yang membuat tenda, ada yang membuat tempat pemandian, ada yang memandikan, mengkafani, menggali kubur, hingga prosesi pemakaman selesai.

Butuh banyak orang saat ada orang meninggal.

6. Membersihkan lingkungan setelah banjir

Ini terjadi di kota-kota atau daerah-daerah yang jadi langganan banjir.

Selain kerja sama di dalam masyarakat, ada juga kerja sama antara masyarakat dengan pemerintah dalam mengatasi lingkungan banjir ini.

7. Menaman pohon bersama

Untuk menjaga kelestarian alam dan menghindari tanah longsor terutama di daerah perbukitan dan pegunungan, kegiatan yang dapat dilakukan adalah menanam pohon bersama.

Atau bisa juga dilakukan oleh masyarakat pinggiran pantai dengan menanam tanaman bakau, tujuannya mengurangi abrasi pinggiran pantai oleh ombak.

8. Bekerja sama membangun jalan

Agar kegiatan perekonomian semakin mudah, masyarakat bisa kerja bakti, bersama-sama membangun jalan sehingga akses ke desanya menjadi semakin mudah.

Jika akses mudah, maka pengiriman barang makin mudah dan ekonomi juga bisa berjalan dengan lebih lancar.

Bisa membangun jalan, jembatan, dan akses fasilitas lainnya.

9. Ronda, untuk menjaga keamanan daerah

Baik di pedesaan maupun di perkotaan, kegiatan ronda bisa menjadi salah satu bentuk kerjasama dalam lingkungan masyarakat untuk menjaga keamanan lingkungan.

Kegiatan ronda dibagi dalam jadwal-jadwal per kelompok.

10. Membersihkan lingkungan dan jalan

Untuk kesehatan lingkungan, masyarakat bisa secara rutin melakukan gotong royong membersihkan lingkungan sekitar rumah, di jalan, membersihkan rumput yang tinggi, dan sampah-sampah yang berserakan.

11. Koperasi, kerja sama dalam bidang ekonomi

Di dalam bidang ekonomi, kita bisa melihat kerjasama masyarakat dalam bentuk koperasi.

Koperasi adalah soko guru perekonomian Indonesia yang merupakan perwujudan usaha dari anggota, oleh anggota dan untuk anggota.

Kesejahteraan anggota adalah tujuan utamanya.

12. Membantu orang hajatan

gambar kerja sama dalam masyarakat saat ada hajatan
gambar kerja sama dalam masyarakat saat ada hajatan (sumber: Flickr Adi Sujiwo)

Saat tetangga akan mengadakan hajatan baik itu pernikahan, khitan, atau acara lainnya, tetangga-tetangga sekitar dengan rela hati saling membantu yang punya hajat.

Kerja sama semacam ini banyak dijumpai dalam masyarakat kita.

13. Memburu tikus di sawah

Wujud kerja sama di lingkungan masyarakat lainnya yang banyak di lakukan, terutama di daerah pertanian adalah berburu tikus bersama-sama.

Hal ini bertujuan agar tikus cepat diberantas habis sehingga pertanian mereka aman dari tikus.

Kegiatan seperti ini banyak saya jumpai di Desa Pelumutan, desa saya dulu.

14. Mendorong truk yang macet

Saat di tengah-tengah masyarakat ada kendaraan mogok, misalkan mobil atau truk, maka masyarakat juga biasanya dengan sukarela bekerja sama mendorong kendaraan tersebut.

Hal ini merupakan kegiatan positif untuk menciptakan kebersamaan dan saling tolong menolong.

Baik itu di Ambon, Batak, Nias, Jogja, dan daerah lain, kerja sama seperti ini saya yakin ada.

15. Kerja sama membuat acara 17 Agustusan

Dari tua hingga muda, pada acara 17 Agustus biasanya ramai acara lomba-lomba yang membutuhkan kerja sama anggota masyarakat.

Ada yang membuat proposal, mengedarkan proposal, menjadi MC, menjadi panitia lomba, dan sebagainya.

Angar anggota masyarakat dalam berbagai bidang kehidupan pun dapat melakukan kegiatan kerjasama.

Manfaat Yang Didapat

  1. Masyarakat menjadi semakin solid dan erat kekeluargaannya.
  2. Ada rasa saling memiliki dan saling membutuhkan.
  3. Lingkungan jadi bersih, sehat, dan bagus.
  4. Ekonomi bisa berjalan lebih lancar.
  5. Pekerjaan jadi cepat selesai.
  6. Orang yang kesusahan jadi terhibur.
  7. Terpenuhinya fasilitas masyarakat dan makin lengkap.

Baca juga: Cara Kerja Sama Piket Di Kelas.

Kesimpulan

Banyak sekali bentuk kerjasama di lingkunga masyarakat yang bisa dilakukan, baik dengan tetangga kanan kiri rumah, denga tetangga satu RT, RW, Dusun, hingga satu desa dan yang lebih luah, bangsa dan negara.

Bahkan antar masyarakat ASEAN dan dunia pun saling bekerja sama.

Itulah beberapa contoh bentuk kerja sama di lingkungan masyarakat yang bisa diterapkan dan tidak hanya menjadi cerita. Baca juga: 15 Contoh kerja sama di sekolah.