Beranda » Pendidikan » Cara Mengubah Desimal Ke Persen, Pecahan, Dan Contoh Soal Lengkap

Cara Mengubah Desimal Ke Persen, Pecahan, Dan Contoh Soal Lengkap

jumanto.com – Desimal ke Persen, Pecahan, dan Sebaliknya. Materi pecahan, desimal, dan persen biasanya sudah dipelajari di kelas 5 SD dan jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Untuk memahami materi desimal ke pecahan, persen, dan sebagainya, akan kita bahas tuntas pada materi online kali ini.

Bilangan desimal sendiri merupakan bilangan yang biasa dituliskan dalam bentuk sekian koma sekian, sementara persen dituliskan dengan lambang %.

Persen sendiri berarti per seratus, sehingga bilangan persen diterjemahkan ke dalam per seratus.

Contoh: 5% artinya 5 per seratus (5/100).

Sedangkan bilangan pecahan biasa dilambangkan dengan sekian per sekian, seperti ¼, ¾, dan sebagainya.

Baca juga: 1 Tahun Berapa Hari?

Cara Cepat Mengubah Desimal ke Persen

Cara Cepat Mengubah Desimal Ke Persen, Pecahan, Dan Sebaliknya
Cara Cepat Mengubah Desimal Ke Persen, Pecahan, Dan Sebaliknya

Untuk mengubah desimal ke persen, caranya sangat mudah.

Kamu hanya harus menggeser koma yang ada di angka desimal ke kanan melewati dua angka, untu merubah dari angka desimal ke persen.

Sebagai contoh:

0,0012 sama dengan berapa persen?

Caranya, tinggal geser saja komanya ke sebelah kanan, melewati dua angka.

Dua angka tersebut sudah saya kasih angka merah.

Sehingga hasilnya 0,0012 = 000,12% dan kita tuliskan 0,12%.

Contoh lainnya:

Angka desimal 1,0123 sama dengan berapa persen?

Caranya sama dengan cara di atas.

Untuk mengubah desimal ke persen, geser saja komanya ke sebelah kanan melewati dua angka, yang sudah saya kasih angka merah.

Jadi 1,0123 = 101,23%.

Gimana, mudah banget kan?

Atau bisa juga dengan cara mengalikan angka tersebut dengan 100%. 100% artinya 100/100 atau sama dengan 1.

Bilangan berapa pun dikalikan satu hasilnya bilangan tersebut, jadi tidak berubah nilainya.

Contoh:

0,025 = 0,025 x 100% = 2,5%.

Cara Mengubah Desimal ke Pecahan

Untuk mengubah desimal ke pecahan, kita tinggal lihat berapa angka di belakang koma:

  • 1 angka di belakang koma, berarti per 10. Contoh: 0,5 = 5/10.
  • 2 angka di belakang koma, berarti per 100. Contoh: 0,05 = 5/100.
  • 3 angka di belakang koma, berarti per 1.000. Contoh: 0,005 = 5/1000.
  • 4 angka di belakang koma, berarti per 10.000. Contoh: 0,0005 = 5/10.000.
  • dan seterusnya.

Contoh latihan:

Ubahlah angka desimal di bawah ini ke pecahan:

  • 0,4 = 4/10 = 2/5 (ubah ke pecahan terkecil jika bisa).
  • 0,25 = 25/100 = 1/4.
  • 0,125 = 125/1000 = 1/8.

Cara Mengubah Pecahan ke Desimal

Kunci utamanya, jadikan penyebut pecahan menjadi angka 10, 100, 1000, dan sebagainya, mana yang paling dekat.

Ketentuannya:

  • jika per 10 ⇒ 1 angka di belakang koma, contoh: 1/2 = 1/2 x (10/10) = 5/10 = 0,5.
  • jika per 100 ⇒ 2 angka di belakang koma, contoh: 1/4 = 1/4 x (100/100) = 25/100 = 0,25.
  • jika per 1000 ⇒ 3 angka di belakang koma, contoh: 1/8 = 1/8 x (1000/1000) = 125/1000 = 0,125.
  • dan seterusnya.

Cara lainnya adalah dengan porogapet, yang akan kita bahas lain kali. Cara ini digunakan untuk penyebut yang tidak bulat jika dibagi dari 10, 100, 1000, 10.000, dan seterusnya seperti cara di atas.

Cara Merubah Persen ke Desimal

Untuk merubah persen ke desimal sangat mudah, cukup buang persennya lalu tambahkan koma 2 angka ke arah kanan.

Contoh:

  • 200% = 2,00 (tambahkan koma dua angka ke kanan dari angka paling belakang).
  • 1,5% = 001,5% = 0,015%.
  • 25% = 025% = 0,25.

Sampai sini jelas dong.

Cara Mengubah Persen ke Desimal di Excel

Untuk menghitung persen ke desimal selain menggunakan kalkulator bisa juga menggunakan aplikasi ms excel.

Caranya, lihat gambar di bawah ini:

cara mengubah persen ke desimal di excel
cara mengubah persen ke desimal di excel

Ikuti langkah 1, 2 dan 3 yang saya kasih tanda merah di atas:

  1. letakkan kursor di cell yang ingin diubah dari persen ke pecahan.
  2. klik nomor 2 tanda merah di atas, logo koma yang ada di home.
  3. setelah itu, klik beberapa kali nomor 3 sampai ketemu angka yang tidak dibulatkan lagi.

Selamat mencoba.

Contoh Soal Pecahan Desimal dan Persen

Berikut ini beberapa contoh soal desimal ke persen kelas 5 4 untuk latihan:

  1. 3/5 berapa persen?
  2. 3/8 berapa persen?
  3. ubah 0,375 menjadi bentuk pecahan terkecil!
  4. ubah 0,22 mejadi bentuk pecahan terkecil!
  5. ubah 4% ke angka desimal.

Silakan dijawab ya, pasti bisa 😀

Demikian tadi cara cepat mengubah Desimal Ke Persen, Pecahan, Dan Sebaliknya disertai contoh latihan soal dan penjelasan lengkap. Baca juga: 1 Lustrum Berapa Tahun?